Home Kendaraan Niaga Truk Isuzu: Bisnis Food Truck Cerah

Isuzu: Bisnis Food Truck Cerah

930
1
bisnis food truck isuzu

Jakarta – Bisnis food truck sedang bersinar karena memang menjanjikan banyak pihak. Isuzu menjadi salah satu produsen yang diuntungkan dari bisnis kuliner bergerak ini.

“Kami melihat kesempatan yang sangat besar di bisnis food truck. Di Jakarta, contohnya, dengan keterbatasan lahan orang-orang berbisnis restoran, sehingga memacu penjualan food truck,” kata Harry Kamora, COO, PT Astra International – Isuzu.

“Dengan food truck, para pengusaha dapat memindahkan lokasi bisnis setiap saat. Saya bahkan mendengar pemerintah DKI Jakarta akan menyediakan beberapa titik sebagai lokasi bisnis food truck. Tak bisa dipungkiri kuliner bergerak ini telah menjadi lifestyle.”

Dengan food truck bisa memangkas biaya-biaya seperti pembelian atau sewa lahan.

Dia mengungkapkan banyak pengusaha kuliner bergerak membeli Isuzu Elf 4-roda.

“Oiya, ada satu perusahaan kuliner akan menggunakan truk medium Isuzu,” katanya tanpa menjelaskan lebih rinci. [Itn]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here