Isuzu Indonesia Luncurkan New Isuzu GIGA Tractor Head

New Isuzu GIGA Tractor Head

Jakarta – Memasuki tahun 2019, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) langsung tancap gas dengan memperkenalkan produk barunya New Isuzu GIGA Tractor Head di hadapan para jurnalis di kawasan Senayan, Jakarta Selatan hari ini (24/01). Menurut Isuzu Indonesia, hal ini menjadi salah satu strategi mereka untuk menghadapi kompetisi ketat di pasar kendaraan niaga Tanah Air tahun 2019.

Pilihan memperkenalkan varian Tractor Head bukan tanpa alasan. Menurut Isuzu, hal ini salah satunya disebabkan mulai dijalankannya tindakan tegas terhadap pelanggaran batas daya angkut truk (overload) yang saat ini kerap terjadi. Menurut Dirjen Perhubungan Darat, perbaikan jalan di Indonesia akibat truck overload mencapai Rp 43 triliun pada tahun 2017 lalu.

Read More

Truk yang overload bahkan tidak hanya menyebabkan jalanan rusak, tapi juga menyebabkan kemacetan dikarenakan truck berjalan lebih lambat. Menurut Presiden Joko Widodo melalui Instagram pribadi beliau, kerugian ekonomi akibat kemacetan di Jabodetabek bahkan dapat mencapai Rp 65 triliun.

Dilihat dari sisi bisnis, kemacetan ini jelas membuat biaya operasional semakin tinggi karena konsumsi bahan bakar yang semakin boros. Hasil perhitungan Isuzu Indonesia, 53% pengeluaran terbesar untuk biaya operasional kendaraan adalah bahan bakar. Artinya, jika tindakan tegas terhadap pelanggaran batas daya angkut truk (overload) terus dilakukan, maka seorang pebisnis kendaraan niaga perlu memilllih armada yang memiliki daya angkut lebih besar untuk dapat memenuhi regulasi yang ditetapkan pemerintah.

“Karena kebutuhan untuk mengangkut barang yang lebih berat maka kemungkinan besar pebisnis transportasi akan beralih dari truk rigid menjadi tractor head. Bayangkan apabila awalnya sebuah truck rigid 3 axle yang memiliki GVW maksimal 26 ton dapat membawa hingga 46 ton sekali angkut, jika regulasi ditegakkan, maka truk tersebut harus melakukan dua kali perjalanan untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut. Artinya biaya operasional dapat bertambah menjadi dua kali lipat,” ujar Yohannes Pratama, General Manager Sales Division PT IAMI.

“Artinya, jika pebisnis memilih truk tractor head yang memiliki GVW maksimal hingga 46,1 ton, ia dapat menghemat biaya operasional,” tambahnya.

New Isuzu GIGA Tractor Head

Keunggulan lain yang dimiliki New Isuzu GIGA Tractor Head adalah penggunaan mesin teknologi common rail yang telah memenuhi standard emisi Euro4. “Mesin diesel berteknologi common rail milik Isuzu mampu memberikan konsumsi bahan bakar lebih hemat dibandingkan mesin diesel konvensional. Selain itu dengan diterapkan peraturan Euro4 untuk mesin diesel pada 2021, Isuzu GIGA telah siap,” ujar Yohannes.

New Isuzu GIGA Tractor Head hadir dalam empat varian yaitu: Isuzu GIGA GXZ 60 K ABS (N), Isuzu GIGA GVZ 34 K HP ABS (N), Isuzu GIGA GVR 34 J HP ABS (N), Isuzu GIGA FVR 34 P TH (N). Keempat GIGA baru ini memiliki keunggulan dibandingkan generasi sebelumnya yaitu terdapt Full Air Brake, ABS dan Seat Suspension.

GIGA GXZ 60 K ABS (N) merupakan varian baru yang menggunakan mesin 6NX1-TCS dengan tenaga puncak 345 PS dan torsi maksimum 135 Kgm. Dengan spesifikasi tersebut unit ini cocok untuk beroperasi di segment migas dengan GCW 46.1 Ton serta dapat memuat hingga 32.000 liter. Selain itu, tractor head ini juga cocok untuk segment freight & forwarder dengan kontainer 40 feet.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *