Fuso Fighter FN61FL HD (6×2), Truk Bebas ODOL

Mitsubishi Fuso Fighter FN61FL HD (6x2)
Mitsubishi Fuso Fighter FN61FL HD (6x2)

JAKARTA – Mulai 9 Maret 2020 Kementerian Perhubungan melarang truk ODOL (over dimension dan over load) menggunakan ruas tol Tanjung Priok hingga Bandung. Pelarangan ini merupakan salah satu upaya pemerintah agar angka kecelakaan dan fatalitas karena truk ODOL dapat ditekan, sekaligus menuju Indonesia Zero ODOL pada 2023.

Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan pengusaha yang memerlukan kendaraan angkutan barang yang berdimensi lebih besar, lebih kenyamanan, mudah dalam perawatan, serta dapat disesuaikan dengan regulasi kendaraan niaga, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (Fuso Indonesia) punya solusinya.

Read More

Mitsubishi Fuso Fighter FN61FL HD (6×2) memiliki panjang keseluruhan hampir 12 meter dengan panjang cabin-to-end 9,88 meter. Karoseri yang direkomendasi untuk truk ini berupa wing box, crane, flat deck, atau wooden cargo.

Mesin diesel common rail 6M60 bertenaga 270 PS dengan torsi maksimal 784 Nm pada 1.400 rpm. Truk dengan GVM 26 ton ini dikencani oleh transmisi 9-speed EATON ES-11109.

Kehadiran Fuso Fighter FN61FL HD (6×2) menjadikan Fighter memiliki 18 varian. Truk menengah ini diluncurkan pertama kali pada 2019.

“Saya bangga produk profesional MDT (Medium Truck) kami yaitu Fighter, menerima banyak respon positif dari konsumen. Sejak pertama kali diluncurkan tahun 2019 lalu, Fighter berkontribusi meningkatkan pangsa pasar yang cukup signifikan di segmen MDT, dari 22.4% di Januari 2019 ke 28.3% di Januari 2020,” ujar Atsushi Kurita, President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors.

Kurita berharap Fighter mampu menjawab berbagai kebutuhan dan meningkatkan produktivitas bisnis konsumen. [Itn]

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *