Malang – Komunitas pecinta truk di wilayah Malang, Malang Raya Truck Lovers (MRTL) baru saja merayakan hari jadi pertama mereka, kemarin Minggu 28 Agustus di area parkir Stadion Kanjuruhan, Malang. Meski ini sebuah komunitas pecinta truck, ternyata pada perayaan pesta tanda jadi pertama MRTL, tidak hanya dihadiri oleh beragam modifikasi truck, namun juga mobil pickup.
Tiga mobil pickup yang ikut memeriahkan ulang tahun MRTL itu datang dari merek yang sama, Mitsubishi, namun dari dua model, satu merupakan Mitsubishi Colt T120SS dan dua pickup lain model Colt L300 yang telah dimodifikasi.
Mobil Colt T120SS hadir dengan tema perpaduan warna abu-abu, oranye dan hitam yang apik dengan hiasan beberapa tempelan stiker beberapa merek. Memiliki pelek baru dengan detail warna hijau cerah.
Mobil kedua pickup modifikasi Mitsubishi Colt L300, tampil memadukan warna merah dan hitam dengan stiker wajah anjing di bagian depan. Terdapat berbagai stiker merek yang berhubungan dengan dunia membuat mobil terkesan siap melakukan kompetisi dengan didukung oleh berbagai sponsor. Pelek juga diganti, dengan perpaduan warna yang senada body, hitam dan merah.
Dan terakhir, mobil pickup Colt L300 yang bertemakan warna hitam dan silver. Mobil ini juga memiliki stiker bertuliskan Silver Black, yang mencerminkan tema modifikasi mobil. Menggunakan pelek yang mirip dengan mobil kedua, namun dengan detail warna berbeda, kombinasi hitam dan hijau cerah.
Menanggapi hadirnya tiga mobil pickup modifikasi itu, Ryan, Ketua Umum Malang Raya Truck Lovers mengatakan bahwa ini adalah bahwa ini adalah pertanda baik, tidak ada perbedaan diantara mereka.
“Itu tandanya tak ada perbedaan di antara kita. Kembali lagi ke tujuan kami, siapapun Anda, dari manapun Anda, kita jalin persaudaraan di MRTL,” kata Ryan kepada Otoniaga. (Rel)