MEDAN – Bagi para pengusaha di Medan dan sekitarnya yang sedang mencari kendaraan niaga, mampir saja ke Pameran Otomotif Medan 2016. DI sini Anda akan bisa memilih beberapa kendaraan niaga dari Tata Motors Indonesia.
Selama 5 hari (25-29 Mei 2016), Tata Motors Indonesia memamerkan Tata Super Ace 1400 cc diesel, Tata Ace EX2 700 cc diesel, Tata Xenon RX 3.000 cc diesel dan Tata Super Ace blind van.
Kendaraan-kendaraan niaga tersebut bisa dipakai untuk berbagai bisnis termasuk sebagai Angkot (angkutan perkotaan).
“Di Medan, kami menargetkan penjualan kolektif atau fleet akan mendominasi dibanding penjualan ritel. Hubungan kami dengan para usahawan dan Koperasi ANGKOT di Medan telah terjalin dengan baik. Dan kami optimis, Medan akan memimpin penjualan fleet Tata Motors di Sumatera pada tahun fiskal 2016-2017,” ujar Biswadev Sengupta, Presiden Direktur Tata Motors Indonesia.
Tata Motors bermitra dengan dealer 3S di bawah PT Trans Niaga Perdana (TNP) di Medan.
“Kami mulai menjadi dealer 3S Tata Motors di Medan pada Desember 2014. Sejak itu, produk-produk yang dipasarkan oleh Tata Motors khususnya Tata Super Ace langsung direspon dengan baik oleh pasar di Medan. Saya yakin, dengan akan dipasarkannya Tata Ultra, Medan akan sanggup memberikan kontribusi lebih besar,” ujar Budi Sempurna, Direktur Utama TNP.
Lokasi Pameran Otomotif Medan 2016 di Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Jl. Kapten Maulana Lubis No.7, Medan. [Itn]