Isuzu meluncurkan Isuzu ELF NLR 4-ban yang bisa digunakan untuk sebagai angkutan barang (truk) serta penumpang (microbus).
Isuzu ELF NLR merupakan truk ringan dengan mesin 4JB1-TC dan 4HG1-T. PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengklaim mesin-mesin tersebut sudah teruji efisien dan tangguh.
IAMI pun menyajikan desain kabin baru; sistem audio baru dengan video dan LCD; serta axle depan lebih panjang.
ELF NLR Truck memiliki 5 variant:
1. I55 T
2. 55 Tx
3. 55 T Lx
4. 71 T
5. 71 T L
ELF NLR microbus memiliki 4 variant:
1. 55 B
2. 55 Bx
3. 55 B Lx
4. NLR 71 B L
Mesin ELF NLR 71 T, NLR 71 T L dan NLR 71 B L menelurkan tenaga 125 PS, terbesar di kelasnya.
Sedangkan ELF NLR 55 Tx, NLR 55 T Lx, NLR 55 T, NLR 55 B, NLR 55 Bx, dan NLR 55 B Lx memuntahkan tenaga 100 PS, terefisien di kelasnya.
Wheelbase NLR diklaim terpanjang di kelasnya. [Itn]