Mitsubishi Fuso Luncuran Fighter, Truk Baru Segmen Medium Duty di GIICOMVEC

Mitsubishi Fuso mengikuti pameran kendaraan komersial Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Exibition (GIICOMVEC) 2018 di JCC Senayan dengan memajang 6 truk, diantaranya adalah Fighter FFM65FS HiGear 4×2 Cargo, Fighter FN61FM HD 6×2 Tank, Fighter FN62F HD 6×4 Dump, Fighter FN 62F Tractor Head 6×4, Colt Diesel FE 74 HD Mixer, dan FE 71 L Complete Bus.

Produk truk Fighter pertama kali ditampilkan pada ajang pameran GIICOMVEC ini dan merupakan produk baru pabrikan truk asal Jepang itu untuk bersaing di segmen medium duty truck di Indonesia. Mitsubishi Fuso Fighter ini merupakan usaha untuk meningkatkan segmen pasar medium duty truck, seperti yang diraih pada segmen light duty truck.

Read More

Fighter ini merupakan produk Fuso dari Jepang yang dirakit secara lokal di Indonesia di pabrik perakian Mitsubishi Fuso di Pulo Gadung. Dalam 3 tahun ke depan Fighter akan tersedia dalam 16 pilihan varian.

Truk medium duty Mitsubishi Fuso Fighter ini dikatakan didesain dan mengadopsi teknologi dari Jepang dan diterima dengan baik para pebisnis profesional di sana. Fighter ini merupakan produk yang sudah berstandar Euro 3 dengan mesin common rail system. Memiliki spesifikasi mesin intercooler turbo dengna pilihan mesin bertenaga 240 PS dan 70 kgm dan 270 PS dan 80 kgm.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *