Södertälje – Untuk melindungi supir dan co-driver saat truk terguling, Scania akan melengkapi truk-truk barunya dengan sepasang airbag tirai (rollover side curtain airbags).
Kedua airbag tirai truk tersebut terintegrasi ke dalam headliner moulding yang berada di atas kedua pintu.
Dikatakan oleh Scania, fitur ini tidak pernah ditemukan di truk-truk sebelumnya.
“Penggunaan sabuk keselamatan adalah penting agar sistem keselamatan melakukan pekerjaan mereka dan untuk memastikan bahwa pengemudi tidak dilempar keluar dari kabin,” kata Christofer Karlsson, penanggungjawab untuk pengembangan sistem keselamatan kecelakaan Scania.
“Rollover side curtain airbags Scania – terutama bila dikombinasikan dengan airbag kemudi dan sabuk keselamatan pretensioners – memastikan pengemudi dan setiap penumpang akan memiliki kesempatan yang lebih baik untuk bertahan saat kecelakaan terguling (rollover) di salah satu truk generasi baru,” imbuhnya.
Di truk-truk generasi baru (akan diluncurkan pada 23 Agustus 2016), Scania mengembangkan sistem keselamatan aktif dan pasif untuk melindungi mereka yang berada di dalam kabin. Dengan airbag tirai samping, Scania berharap jumlah kematian pengemudi truk dapat berkurang.
Kecelakaan truk terguling biasanya terjadi karena pengemudi dipaksa mengelak untuk menghindari tumbukan dengan kendaraan yang datang dari arah berlawanan. Dengan menggunakan sensor-sensor, airbag tirai truk ini akan dengan cepat mengembang. [Idr]