Jakarta – Perusahaan Otobus (PO) asal Malang, Medali Mas, berencana mengoperasikan satu unit armadanya untuk melayani penumpang di trayek Batu (Malang) – Denpasar. Pengalaman di layanan pariwisata selama 15 tahun menjadi modal utama.
“Rencananya, bulan depan mulai kita operasikan. Ijin (trayek dari kementerian perhubungan) sudah (dikantongi),” tutur Direktur Utama PO Medali Mas, Edy Tjahyono, saat dihubungi Otoniaga, Rabu (7/9).
Kendati potensi trayek ini tidak bisa dikatakan sangat besar, namun Edy mengaku optimis pihaknya akan mampu eksis dan berkembang. Pasalnya, Malang termasuk kota Batu merupakan salah satu destinasi wisata yang cukup dikenal oleh wisatawan domestik maupun mancanegara.
“Saya optimis, ini (trayek Batu – Denpasar) akan berkembang. Karena Malang merupakan kota pendidikan dan wisata termasuk Batu. Begitu pun Denpasar (Bali),” ucapnya.
Untuk mewujudkan optimisme itu, Edy telah meramu strategi dalam menghadapi persaingan maupun menggaet pelanggan. Caranya, mempertajam aspek pelayanan yang diberikan oleh pelanggan.
Ketepatan waktu atau jadwal perjalanan serta keramahan, kenyamanan armada menjadi tumpuan. Edy paham benar soal layanan ini karena perusahaannya telah 15 tahun malang melintang di layanan pariwisata.
“Jadi, kenapa kami fokus dan tekankan ke aspek layanan itu, karena inilah yang menjadi aspek paling mendasar. Kita kan bisnis jasa layanan angkutan. Jadi aspek pelayanan menjadi hal yang mendasar yang sering dinilai oleh pelanggan. Kita tidak ke yang muluk-muluk dulu,” paparnya.
Aspek layanan yang ditonjolkan adalah ketepatan waktu perjalanan dan menghindarkan pembatalan. Sebab, selama ini ada cap negatif dari masyarakat bahwa angkutan bus kerap molor dalam jadwal perjalanan.
“Citra bus kurang bagus karena ada pengalaman, meski tidak semua, penumpang dioper ke bus lain karena load factor belum tercapai. Nah, kami tidak ingin seperti itu, berapa pun jumlah penumpang kalau waktunya berangkat ya harus berangkat,” ujarnya.
Bahkan untuk memudahkan calon penumpang, kini PO Medali Mas tengah menjajaki penggunaan tiket elektronik. Namun, ini masih dalam proses penjajakan dengan vendor.
Untuk melayani trayek ini, Medali Mas akan mengoperasikan satu unit armada dalam setiap harinya. Bus yang digunakan adalah bus Hino R260. (Ara)