Kantor Bergerak, Nissan e-NV200 WORKSPACe

Nissan e-NV200 WORKSPACe

London – Di masa depan kantor bergerak atau mobile office akan menjadi lumrah. Kini, sebelum era itu masuk, Nissan menciptakannya dengan menggunakan basis Nissan e-NV200.

Nissan bekerjasama dengan rumah desain Studio Hardie berhasil mengubah kendaraan listrik tersebut menjadi kantor bergerak dengan nama Nissan e-NV200 WORKSPACe.

Read More

Di dalam kendaraan tersebut tersedia berbagai perlengkapan kantor seperti menja lipat, komputer touchscreen, wifi, lampu LED pengontrol smartphone, stasiun pengisian baterai handphone, siste audio Bluetooth, kulkas kecil dan pembuat kopi. Bahkan Anda pun bisa membawa sepeda lipat yang digantung di pintu bagasi.

“Nissan e-NV200 memang merupakan sebuah kendaraan cerdas, solusi transport berkelanjutan untuk bisnis berpikiran maju, sehingga membuatnya menjadi kendaraan yang tepat sebagai basis kantor bergerak,” kata Gareth Dunsmore, Director of Electric Vehicles, Nissan Europe.

Sementara William Hardie, desainer, menyatakan bahwa dirinya terbiasa menciptakan ruang-ruang menakjubkan di dalam tempat-tempat tak terduga, namun dirinya mengakui belum pernah melakukan apapun di kendaraan listrik.

Dengan biaya £0.02 per mil untuk kendaraan-kendaraan listrik pada umumnya, Nissan e-NV200 WORKSPACe  menawarkan biaya paling efektif.

Nissan e-NV200 WORKSPACe melaju tanpa emisi. Baterainya dapat diisi 80% hanya dalam 30 menit. [Itn]

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *