Toyota : Hadirnya Avanza Transmover Cara Kami ‘Amankan’ Pasar

Ilustrasi Toyota Avanza Veloz - otoniaga.com

Jakarta – PT Toyota Astra Motor (TAM) menyebut siap menggelontorkan Toyota Avanza untuk angkutan taksi online karena perilaku konsumen penggunaan kendaraan komersial khususnya taksi juga berubah. Dengan cara itu, Toyota ingin tetap mengamankan pangsa pasar.

“ Kita tahu pasar sangat dinamis, namun saat ini tengah lesu sejak beberapa tahun terakhir. Nah, kita sendiri hingga saat ini masih menggenggam 36% pangsa pasar. Nah, kita ingin terus mengamankan pasar kita, melalui inovasi sesuai dengan perkembangan kebutuhan dan keinginan masyarakat. Termasuk di segmen kendaraan komersial,” tutur Public Relation Manager PT Toyota Astra Motor (TAM), Rouli Sijabat kepada Otoniaga, Jumat (4/11).

Read More

Menurutnya, tak berbeda dengan di segmen kendaraan penumpang, perilaku pengguna kendaraan komersial khususnya taksi juga berubah. Mereka tak hanya ingin menggunakan moda transportasi umum dengan privasi yang lebih, tetapi juga lebih personal lagi.

Maka, lanjut Rouli, taksi berbasis aplikasi pun menjadi tren di Tanah Air. Namun, banyak diantara para pengguna taksi itu juga ingin menggunakan taksi yang memiliki kapasitas penyimpanan barang atau garasi yang lebih besar.

“Nah, Transmover itulah yang akan menjadi jawabannya. Kami jawab perubahan perilaku, keinginan dan kebutuhan mereka dengan mobil itu. Karena space-nya nanti akan sesuai dengan keinginan masyarakat yang seperti itu,” ucap Rouli.

Hanya, soal peluncuran Avanza Transmover itu, Rouli masih enggan untuk membicarakannya. Meski, sebelumnya,  sumber lain di dealer utama Toyota menyebut proses produksi mobil itu dilakukan mulai bulan November ini.

“Yang saya dengar dan informasinya akurat, produksinya November. Peluncurannya juga dijadwalkan setelah Yaris versi baru (Yaris Heykers) dilakukan,” ujarnya saat ditemui akhir pekan lalu.

Dia mengatakan, Transmover diproduksi di fasilitas produksi milik PT Astra Daihatsu Motor di Sunter, Jakarta Utara. Kendaraan ini merupakan tipe terbawah dari Toyota Avanza, dengan mesin 1.300 cc. Namun apakah dilengkapi teknologi dual VVT-i atau tidak, sumber itu enggan memastikan.

Seperti halnya Rouli, dia membanta perkiraan bahwa hadirnya Transmover merupakan sarana transisi untuk secara perlahan menggeser Toyota Avanza karena akan muncul model baru penggantinya.

“Ah enggak. Penjualan (Avanza) masih oke. Masih menjadi kontributor penjualan yang besar juga. Artinya, masih diminati (pasar). Kalau soal pengganti (Avanza) masih belum ada tanda-tandanya,” imbuhnya. (Ara)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *