Workhorse Mulai Uji Coba Pengiriman Dengan Drone

Florida – Perusahaan asal Amerika Serikat yang membangun kendaraan listrik kini mulai menguji sistem pengiriman menggunakan drone pada truk. Workhorse Group mengembangkan metode pengiriman menggunakan mobil listrik dan drone, menghilangkan kebutuhan dari drone yang datang sendiri ke gudang untuk mengirimkan barang.

Drone akan dipasang pada kendaraan yang akan pergi ke tempat tujuan yang kemudian drone akan diterbangkan dan mengirimkan paket ke alamat yang dituju.

Read More

Pada bulan Februari ini, perusahaan bekerja sama dengan perusahaan pengiriman UPS, dan berhasil melaksanakan uji coba di Florida menggunakan drone Horsefly milik Workhorse Group. Workhorse percaya bahwa sistem drone dan truk akan berangsur-angsur menjadi salah satu hal yang biasa dalam pengiriman.

Menggunakan drone merupakan salah satu hal yang berguna dalam pengiriman ke tempat yang terpencil dan tidak hanya mengurangi biaya, namun juga membebaskan pengemudi untuk menangani paket yang lebih besar dan fokus pada rumah di area dengan konsentrasi pengiriman lebih besar.

Pengiriman ke rumah yang terpencil membutuhkan waktu lebih pada kendaraan tradisional, juga menambah biaya bahan bakar dan menambah potensi biaya perawatan karena turut mengurangi kondisi ban kendaraan.

Saat ini Workhorse Group bekerjasama dengan Universitas Cincinnati untuk mengembangkan teknologi drone ini.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *