10 Unit Bus Gratis Siap Layani Masyarakat Ke Tanah Abang

Jakarta – Menghadapi keputusan yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk mengijinkan pedagang kaki lima (PKL) berdagang di Tanah Abang, Pemprov DKI Jakarta kini menyiapkan 10 transjakarta pengumpan gratis bagi warga ke Tanah Abang. Bus gratis Tanah Abang Explorer ini akan melewati Jalan Jatibaru Raya yang ditutup untuk kendaraan setiap pukul 08.00-18.00.

“Ada 10 bus yang akan beroperasi nonstop di wilayah itu, nanti di situ mereka berputar-putar tanpa henti di jam-jam padat,” kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Read More

Anies juga menjelaskan bahwa warga yang ingin ke Tanah Abang menggunakan alat transportasi bus itu tidak perlu membayar alias gratis. Bus pengumpan untuk memfasilitasi semua warga, baik penumpang kereta maupun warga yang ingin berbelanja di Tanah Abang.

“Yang bayar pemerintah, warga silakan naik. Jadi, penumpang kereta turun, pindah itu zero cost,” kata Anies.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Andri Yansyah sendiri menjelaskan bahwa bus gratis yang beroperasi membawa penumpang ke Tanah Abang berukuran sedang dengan kapasitas 68 penumpang, 41 kursi penumpang dan penumpang berdiri untuk 27 orang.

Dalam melayani para penumpang, Bus dilengkapi dengan AC, hand grib untuk pegangan penumpang berdiri, 2 pintu penumpang berlantai rendah di sisi kiri bus, 2 set TV wide screen 29 inch dan 12 kamera CCTV. Bus akan melewati enam tempat pemberhentian yang ditetapkan.

“Nanti dia mutar berhenti di Stasiun Tanah Abang, Blok G, Blok C, halte Auri 1, Auri 2, di Hotel Pharmin balik lagi, berhenti di halte jembatan layang, terus ke Stasiun Tanah Abang lagi,” kata Andri.

Andri juga berpendapat dengan penutupan Jalan Jatibaru dan penyediaan bus pengumpan ini menjadi momentum warga beralih ke transportasi umum.

“Kalau bicara macet, sampai kapan pun macet, karena volume kendaraan tidak sebanding,” ujar Andri.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *